Menu

coiga

AYO GABUNG

KARYA ANDA KAMI NANTIKAN

TENIS COI menantikan karya Anda untuk mengisi konten di situs ini.
Baik itu tulisan maupun foto tentang pemain, klub, pengurus Pengkot/Pengkab, Pengprov dan PP Pelti, turnamen dan kegiatan tenis lainnya. Kirim karya tulis atau karya foto Anda ke e-mail: akumemangcoi@yahoo.com.

Selasa, 28 Oktober 2008

PERSAMI ST KTC XXII: Piotr Lukaszuk Kembali Rebut Gelar

INA TENNIS - JAKARTA, 27 Oktober 2008 - Petenis yunior dari Sekolah Tenis KTC yang juga adalah putra Dubes Polandia, Piotr Lukaszuk untuk Indonesia merebut gelar juara kelompok umur 16 tahun pada pertandingan tenis yunior PERSAMI ST KTC XXII yang berlangsung di Pusat Tenis Kemayoran Jakarta, kemarin (26/10).

Ini merupakan gelar kedua secara berturut-turut dalam dua pekan terakhir. Sepekan sebelumnya Piotr juga merebut gelar juara pada pertandingan tenis yunior PERSAMI PIALA AFR. "Dua pekan dua gelar, ini merupakan luar biasa," demikian komentar Piotr seusai merebut gelar juara. Di final Piotr mengalahkan rekan satu klubnya Ian Philibert dengan 4-2, 4-1. Sebelumnya disemifinal Piotr mengkandaskan unggulan utama Davin Hanggodo yang harus puas sebagai semifinal dengan 4-2, 4-2. Sedangkan Ian Philibert disemifinal mengalahkan Mirza Luqman asal Serang dengan 4-3, 4-1.

Kelompok 14 tahun putra gelar juara diraih oleh petenis asal Purwakarta Raheta Riki Ardiansyah asal Purwakarta. Difinal Juara Bakrie olahraga untuk negeri mengalahkan petenis Ahmad Maulana Bezuri dengan 4-3, 4-0. Semifinalis kelompok ini ditempati masing masing oleh M. Hafiz dan Anggi Pradika dari Depok.

Dikelompok 14 tahun putri petenis Kikka Adachi keluar sebagai juara setelah pada pertandingan terakhir kemarin mengalahkan Agustine Palupi asal Bekasi. Palupi sendiri harus puas ditempat ke tiga setelah kalah head to head dengan Suryaningsih asal DKI Jakarta. Untuk kelompok umur 12 tahun putra gelar juara direbut oleh petenis asal Medan Romano Simanihuruk setelah difinal mengkandaskan petenis tuan rumah Jeremy Liem 6-3. Keduanya disemifinal masing masing mengalahkan MF Azzam dan Kevin F Hutama.

Sementara itu pada kelompok umur 10 tahun putra gelar juara diraih oleh Haekal Ramadhan asal DKI Jakarta setelah pada babak final mengalahkan Ernest Dagenhart asal Polandia dengan 6-3, sedangkan Elfiando Firmansyah dan Rajiv Kumar harus puas sebagai semifinalis.

Kelompok umur 8 tahun gelar juara menjadi milik petenis tuan rumah Mega Ocvita setelah difinal mengalahkan rekan satu klubnya dari ST KTC James Sudibyo. Semifinalis kelompok ini dipegang oleh Raffi H dan Kennet Legacy.

Persami ST KTC XXII diselenggarakan oleh Sekolah Tenis KTC yang diikuti oleh para petenis junior pemula berasal dari Cirebon, Purwakarta, Karawang, Bekasi, Bogor, Depok, Serang, Tangerang dan DKI Jakarta. Pertandingan tersebut mempertandingkan 5 kelompok umur yaitu kelompok umur 8 tahun, 10 tahun, 12 tahun, 14 tahun dan 16 tahun.
(sumber: Kiriman dari panitia Persami ST KTC XXII) ***

Tidak ada komentar: