- Pada laga semifinal di Lapangan Tenis, National Sport Complex, Rabu (16/12/2009), Lavinia harus bekerja keras sebelum akhirnya bisa mengalahkan petenis Filipina, Denise Dy 7-5,6-4.
Sedangkan Ayu Fani Damayanti tanpa banyak kesulitan menjegal pmain Filipina lainnya, Riza Zalameda 6-3, 6-2. Selanjutnya Ayu dan Lavinia akan saling menantang di babak final yang akan berlangsung Kamis (17/12/2009).
Manajer tim, Kresno Merdiko mengatakan pertemuan Ayu dan Lavinia di babak final memang sudah diprediksi sebelumnya."Kami sudah memperkirakan keduanya akan bertemu di final mengacu pada hasil undian," ujarnya.
Menurut Kresno Merdiko, pada final Ayu lebih diunggulkan menjadi pemenang. Hanya saja Lavinia tidak bisa diremehkan.
"Lavinia memendam tekad meraih emas. Jadi saya pastikan pertemuan keduanya di final akan berlangsung menarik," kata Kresni seperti dilaporkan wartawan okezone, Fetra Hariandja dari Laos.
Sayang, langkah ini gagal diteruskan Ayu Fani di nomor ganda putri. Ayu yang berpasangan dengan Jessy Priscillia gagal melaju ke final setelah dikalahkan ganda Thailand, Thamarine Tanasugarn/Wong Theanchai 1-6 1-6.
Praktis, dengan kekalahan ini, maka Ayu/Jessy memastikan meraih mendali perunggu buat Merah Putih. (sihc/sozc)
***"JANGAN LEWATKAN: CINTA TENIS INDONESIA siap mengimformasikan kegiatan tenis di klub, Pengkot/Pengkab, Pengprov, PP Pelti, turnamen, kepelatihan, perwasitan, profil pemain junior dan senior, pembina, pelatih dan wasit serta sponsor dan lain-lain. Hubungi kami: HP: 081513873418 atau e-mail: faktorutama@yahoo.com. Kami nantikan." ***