"Untuk mencapai empat (semifinal) berturut-turut (di sini) adalah prestasi besar, tetapi tahun ini saya jelas menyasar gelar sehingga saya harap tidak berhenti di sini," kata Federer, yang mengusahakan final ketiganya beruntun dengan sang juara Rafael Nadal.
Lawan berikutnya bagi petenis nomor satu dunia Federer adalah favorit tuan rumah Gael Monfils, yang menjadi petenis Prancis pertama yang mencapai empat besar sejak Sebastien Grosjean pada 2001 dengan kemenangan 6-3, 3-6, 6-3, 6-1 atas petenis Spanyol unggulan kelima David Ferrer.
Semifinal lainnya yang berlangsung Kamis, menyajikan perang yang dinanti-natikan antara juara bertahan Rafael Nadal (Spanyol) dan Novak Djokovic (Serbia). Nadal, juara tiga kali, merayakan ulang tahunnya yang ke-22 dengan menyigkirkan rekan senegaranya Nicolas Almargo, 6-1 6-1 6-1, Selasa.Unggulan kedua tersebut memperpanjang rekor tak terkalahkan di Roland Garros menjadi 26 pertandingan sejak debutnya di tahun 2005.
Selanjutnya Nadal berhadapan dengan petenis nomor tiga dunia, Novak Djokovic untuk memperebutkan tiket di final. Djokovic menyisihkan Ernests Gulbis (Latvia), 7-5, 7-6 (3), 7-5. Nadal dan Djokovic tahun lalu juga bertemu di semifinal dengan Nadal muncul sebagai pemenangnya. ***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar