Menu

coiga

AYO GABUNG

KARYA ANDA KAMI NANTIKAN

TENIS COI menantikan karya Anda untuk mengisi konten di situs ini.
Baik itu tulisan maupun foto tentang pemain, klub, pengurus Pengkot/Pengkab, Pengprov dan PP Pelti, turnamen dan kegiatan tenis lainnya. Kirim karya tulis atau karya foto Anda ke e-mail: akumemangcoi@yahoo.com.

Kamis, 07 Oktober 2010

Women's Circuit II: Aldila Bikin Kejutan

Sumber Asli -- CINTA TENIS INDONESIA - JAKARTA - Petenis muda non unggulan Aldila Sutjiadi di luar dugaan menumbangkan unggulan kedua Moe Kawamoto dari Jepang pada babak kedua Turnamen ITF Women’s Circuit Alfamart Cup di lapangan tenis Gelora Bung Karno Senayan Jakarta, Kamis.
- Pada turnamen berhadiah total 10 ribu dolar AS itu, Aldila mampu memanfaatkan kesalahan-kesalahan yang dibuat Kawamoto dan menyudahi pertandingan dengan 6-1, 6-0 pada turnamen yang merupakan Seri II Women’s Circuit Sportama ini.

Hasil ini lebih baik dibanding Seri I pekan lalu dimana Aldila langsung tersisih pada babak pertama oleh rekannya Voni Darlina pada pertandingan yang berakhir 4-6, 5-7 di lapangan Rasuna Epicentrum. "Saya siap menghadapi babak ketiga melawan Zi Yang (China). Saya akan "fight" dan tak mau menyia-nyiakan kesempatan," ujar Adila kepada Antara seusai pertandingan.

Aldila akan berhadapan dengan Zi Yang yang menundukkan petenis Korea Hua Chen Lee 6-4, 6-4. Namun Aldila mengaku belum pernah bertemu dengan Zi Yang yang merupakan anak didik Paul Sindhunata. "Pokoknya saya akan tampil maksimal lawan Zi Yang nanti, mudah-mudahan berhasil," ujar Aldila yang kali ini tampak ceria menyambut keberhasilannya itu.

Pada pertandingan lain, Voni Darlina juga melangkah ke babak ketiga atau perempatfinal dengan menghentikan petenis Malaysia Jawairiah Noordin 5-0 (ret). Jawairiah mundur karena kurang fit yang menurut dokter Suryadi sedang masuk angin.

Petenis Indonesia lainnya yang juga mencatat kemenangan adalah unggulan keenam Cynthia Melita yang menyisihkan rekannya Vita Taher 6-2, 6-3.

Sedangkan hasil lainnya, Kanika Vaidya (India) vs Kim Jeu-Eun (Korea) 6-1, 6-1. Seoun Yeon Hong (Korea) vs Stefani Tan (Singapura) 6-1, 6-0. (CTI-1) ***"JANGAN LEWATKAN: CINTA TENIS INDONESIA siap mengimformasikan kegiatan tenis di klub, Pengkot/Pengkab, Pengprov, PP Pelti, turnamen, kepelatihan, perwasitan, profil pemain junior dan senior, pembina, pelatih dan wasit serta sponsor dan lain-lain. Hubungi kami: HP: 081513873418 atau e-mail: faktorutama@yahoo.com. Kami nantikan." ***

Tidak ada komentar: