Menu

coiga

AYO GABUNG

KARYA ANDA KAMI NANTIKAN

TENIS COI menantikan karya Anda untuk mengisi konten di situs ini.
Baik itu tulisan maupun foto tentang pemain, klub, pengurus Pengkot/Pengkab, Pengprov dan PP Pelti, turnamen dan kegiatan tenis lainnya. Kirim karya tulis atau karya foto Anda ke e-mail: akumemangcoi@yahoo.com.

Senin, 19 Juli 2010

Pelti Makassar Gelar Play And Stay

CINTA TENIS INDONESIA - MAKASSAR - Pengurus Kota (Pengkot) Persatuan Tenis Lapangan Indonesia (Pelti) Makassar akan mengadakan pelatihan kepada anak-anak dan orang dewasa tentang metode dan cara bermain tenis yang baik dan benar.
- "Kita juga akan memberikan penjelasan tentang pemakaian bola khusus untuk kelompok umur 10 tahun, di mana bola ini lebih empuk dan tekanannya di bawah 70 persen. Sehingga daya pantulnya tidak terlalu keras," kata ketua Pengkota Kota Makassar, Julius Yunus Tedja, Senin (19/7/2010).

Pelatihan Play and Stay ini akan dilakukan di Lapangan Tnis Karebosi Makassar, Minggu (25/7/2010) mendatang, usai pembukaan Kejurnas Tenis Junior Piala Peltha-Telkom XVII 2010.

Julius juga menambahkan, anak-anak harusnya bermain dengan raket yang tidak terlalu besar. Sehingga mereka bisa bermain dengan baik dan menyenangkan. Sehingga asumsi bahwa bermain tenis itu sulit tidak dirasakan anak-anak. (sumber:ttc)***

"JANGAN LEWATKAN: CINTA TENIS INDONESIA siap mengimformasikan kegiatan tenis di klub, Pengkot/Pengkab, Pengprov, PP Pelti, turnamen, kepelatihan, perwasitan, profil pemain junior dan senior, pembina, pelatih dan wasit serta sponsor dan lain-lain. Hubungi kami: HP: 081513873418 atau e-mail: faktorutama@yahoo.com. Kami nantikan." ***