Menu

coiga

AYO GABUNG

KARYA ANDA KAMI NANTIKAN

TENIS COI menantikan karya Anda untuk mengisi konten di situs ini.
Baik itu tulisan maupun foto tentang pemain, klub, pengurus Pengkot/Pengkab, Pengprov dan PP Pelti, turnamen dan kegiatan tenis lainnya. Kirim karya tulis atau karya foto Anda ke e-mail: akumemangcoi@yahoo.com.

Kamis, 07 Oktober 2010

Pelti Jatim Segera Tetapkan Delapan Atlet Kejurnas

Sumber Asli -- CINTA TENIS INDONESIA - Surabaya - Pengurus Provinsi Persatuan Tenis Lapangan Indonesia (Pelti) Jawa Timur segera menetapkan delapan petenis terbaik yang disiapkan menghadapi Kejuaraan Nasional 2010 di Jakarta pada 24-30 Oktober.
- Sekretaris Umum Pengprov Pelti Jatim, Irmantara Subagio, kepada wartawan di Surabaya, Kamis, mengatakan, saat ini sudah ada 12 petenis, masing-masing enam atlet putra dan enam atlet putri yang lolos seleksi akhir pekan lalu.

"Nantinya memang ada seleksi lanjutan yang dilakukan tim pelatih untuk menentukan empat petenis putra dan empat petenis putri, sesuai kuota PB Pelti di kejurnas," katanya.

Pria yang akrab disapa Ibag ini tidak bersedia merinci nama-nama petenis yang lolos seleksi dan berpeluang dikirim mengikuti kejurnas.

Seleksi lanjutan untuk penentuan tim Jatim, didasarkan hasil sejumlah kejuaraan yang diikuti para petenis, seperti turnamen tenis di Nusa Dua Bali, Bakrie Series dan Pekan Olahraga Pelajar Wilayah (Popwil) 2010.

"Hasil dari keikutsertaan di kejuaraan itu yang akan menjadi dasar evaluasi terakhir, meskipun tidak semua petenis ambil bagian, termasuk di Popwil. Yang jelas, penilaian akhir diserahkan tim pelatih," tambah Ibag.

Ia mengakui jadwal seleksi atlet molor dari rencana awal pada Agustus lalu, karena berbarengan dengan bulan puasa dan padatnya jadwal turnamen yang diikuti para atlet.

Terkait ambisi tim pelatih yang membidik medali di sektor putri, Ibag menambahkan peluang untuk merebut medali tetap terbuka, meskipun harus dengan perjuangan berat.

"Kalau untuk membidik medali, saya kira atlet kita masih sanggup. Tapi, kalau untuk mendapatkan medali emas, kita serahkan kepada pelatih yang lebih paham kekuatan atletnya," ujarnya.

Ibag memilih bersikap realistis soal target medali di kejurnas, karena tidak banyak petenis Jatim yang memiliki peringkat nasional bagus. Petenis Jatim masih kalah dibanding DKI Jakarta dan Jawa Tengah. (CTI-1) ***"JANGAN LEWATKAN: CINTA TENIS INDONESIA siap mengimformasikan kegiatan tenis di klub, Pengkot/Pengkab, Pengprov, PP Pelti, turnamen, kepelatihan, perwasitan, profil pemain junior dan senior, pembina, pelatih dan wasit serta sponsor dan lain-lain. Hubungi kami: HP: 081513873418 atau e-mail: faktorutama@yahoo.com. Kami nantikan." ***

Tidak ada komentar: