Menu

coiga

AYO GABUNG

KARYA ANDA KAMI NANTIKAN

TENIS COI menantikan karya Anda untuk mengisi konten di situs ini.
Baik itu tulisan maupun foto tentang pemain, klub, pengurus Pengkot/Pengkab, Pengprov dan PP Pelti, turnamen dan kegiatan tenis lainnya. Kirim karya tulis atau karya foto Anda ke e-mail: akumemangcoi@yahoo.com.

Rabu, 07 Oktober 2009

TEGAL OPEN: Petenis Unggulan Belum Temui Kesulitan

CINTA TENIS INDONESIA - TEGAL – Petenis DKI Jakarta Christoper Rungkat melaju ke babak ketiga turnamen BTPN Tegal Open Garuda Indonesia Tenis Series III setelah mengalahkan Ryan Marlo dari Jabar 6-2, 6-2, Rabu (7/10) yang digelar di Gor Wisanggeni Tegal.

- Tanpa kesulitan, Christoper yang menempati unggulan pertama di ajang ini mengakhiri perlawan Marlo dengan dua set langsung. Hasil yang sama juga dituai rekan satu timnya, Nesa Arta.

Petenis unggulan keempat ini menang mudah atas petenis Jateng Budi Darmawan, juga dengan dua set langsung 6-1,6-1. Sementara itu, Prima Simpati Aji yang berada di unggulan ketiga menang atas Rinadi Nugroho 6-2, 6-4.

Petenis-petenis unggulan sepertinya tidak menemui kesulitan berarti, seperti SunuWahyu Trijati yang berasal dari Jateng. Sunu yang berada di unggulan kedua menang atas Gavin Pranata, 6-2, 6-2.

Sedangkan di nomor tunggal putri, unggulan pertama Ayu Fani Damayanti dari DKI menang atas Voni Darlina juga dari DKI dengan mudah tanpa keringat 6-0, 6-0. (sihc/sic)


***"JANGAN LEWATKAN: CINTA TENIS INDONESIA siap mengimformasikan kegiatan tenis di klub, Pengkot/Pengkab, Pengprov, PP Pelti, turnamen, kepelatihan, perwasitan, profil pemain junior dan senior, pembina, pelatih dan wasit serta sponsor dan lain-lain. Hubungi kami: HP: 081513873418 atau e-mail: faktorutama@yahoo.com. Kami nantikan." ***