Menu

coiga

AYO GABUNG

KARYA ANDA KAMI NANTIKAN

TENIS COI menantikan karya Anda untuk mengisi konten di situs ini.
Baik itu tulisan maupun foto tentang pemain, klub, pengurus Pengkot/Pengkab, Pengprov dan PP Pelti, turnamen dan kegiatan tenis lainnya. Kirim karya tulis atau karya foto Anda ke e-mail: akumemangcoi@yahoo.com.

Jumat, 06 November 2009

CBTC: Ke Semifinal, Martinez Tempati Port Unggulan


CINTA TENIS INDONESIA - NUSA DUA - Maria Jose Martinez membuat kejutan dengan merebut tiket semifinal di Grup B, Commonwealth Bank Tournament of Champions (cbtc) 2009. Lewat pertandingan ketat, Martinez sukses menundukkan unggulan kedua Samantha Stosur, 7-6 (4) dan 7-5 di BICC, The Westin, Nusa Dua, Bali, Jumat (6/11/2009).

- Perkiraan Stosur yang menyebut laga melawan Martinez bakal berlangsung ketat memang terbukti sejak awal laga. Petenis kidal ini mampu memberikan perlawanan sengit dengan pukulan-pukulan yang sulit ditebak.

Kejar-mengejar angka selalu merwarnai setiap game demi game. Kedudukan bahkan sempat sama kuat 6-6 dan memaksa pertandingan diakhiri lewat tie break.

Martinez yang tampil penuh konsentrasi pada pertandingan ini akhirnya mampu merebut set pertama dengan skor ketat 7-6 (4), kendati pada set ini Stosur sempat mencatatkan tujuh aces.

Di set kedua, Stosur kembali bermain tidak konsisten. Pengemballian bola yang dilepaskannya kerap menjadi bumerang yang merugikannya. Hasilnya, Martinez pun mampu memanfaatkan keadaan tersebut dan unggul hingga 5-2.

Tak ingin dikalahkan dengan mudah, Stosur coba meningkatkan serangan. Permainan agresif petenis asal Australia ini ternyata berjalan baik. Petenis peringkat 13 dunia ini mulai merangkak mengejar ketertinggalan sebelum akhirnya menyamakan kedudukan, 5-5.

Di game ke-11, Martinez kembali panas dan kembali unggul 6-5. Petenis peringkat 30 dunia ini bahkan sukses merebut satu tiket ke semifinal dengan sebuah smesh keras yang salah diantisipasi Stosur. Martinez pun menang dengan skor 7-5.

Dengan hasil ini, Martinez dipastikan bakal mengisi salah satu port unggulan dan akan menghadapi salah satu diantara Kimiko Date Krumm atau Aravane Rezai yang harus melewati drawing.

Sementara itu, port utama lainnya akan ditempati pemenang antara Marion Bartoli (12) dan peringkat 31 dunia Shahar Peer yang baru akan memainkan pertandingan, petang atau malam nanti WITA. (sihc/sozc)

***"JANGAN LEWATKAN: CINTA TENIS INDONESIA siap mengimformasikan kegiatan tenis di klub, Pengkot/Pengkab, Pengprov, PP Pelti, turnamen, kepelatihan, perwasitan, profil pemain junior dan senior, pembina, pelatih dan wasit serta sponsor dan lain-lain. Hubungi kami: HP: 081513873418 atau e-mail: faktorutama@yahoo.com. Kami nantikan." ***